You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Progres Pembangunan Taman Martha Christina Tiahahu Capai 56 Persen
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Progres Pembangunan Taman Martha Christina Tiahahu Capai 59 Persen

PT MRT Jakarta (Perseroda) terus mengebut pembangunan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di kawasan Blok M, Jakarta Selatan. Sejak dicanangkan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pada 28 Oktober 2021 lalu, progres pembangunan hingga Mei 2022 mencapai 59 persen.

Progresnya sampai Mei ini sudah 59 persen

Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda), William P Sabandar mengatakan, proyek infrastruktur Taman Literasi Martha Christina Tiahahu merupakan upaya aktivasi ruang hijau publik dengan meningkatkan fungsi dan kegiatan pada Taman. Peremajaan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu juga merupakan salah satu upaya implementasi peningkatan literasi warga jakarta.

Tiang Pancang MRT Mulai Dipasang di Blok M

"Ini sejalan dengan ditunjuknya Kota Jakarta sebagai World Book Capital," ujarnya, Kamis (26/5).

Dikatakan William, lahan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu memiliki luas 9.638 meter persegi. Keberadaan taman akan menunjang kegiatan transit di kawasan karena terhubung langsung dengan Stasiun MRT Blok M BCA.

Taman dibangun dengan fitur seperti paviliun literasi, selasar pandang, galeri, amphitheatre, taman plaza, taman bermain, forest walk, hingga kolam teratai. Selain itu, sejumlah fasilitas pendukung seperti perpustakaan, ruang baca, diskusi, toko buku, kedai kopi, musala, dan kantor akan disediakan di area taman.

"Progresnya sampai Mei ini sudah 59 persen. Pengelola Proyek PT ITJ dan target penyelesaian Juni 2022," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik